4 Cara Isi Voucher Smartfren Mudah dan Anti Ribet


4 Cara Isi Voucher Smartfren Mudah dan Anti Ribet

Mengisi voucher smartfren bisa dilakukan melalui 4 cara mudah dan anti ribet. Penggunaan kuota yang terus menerus setiap hari pada akhirnya pasti akan membuatnya habis. Untuk itu perlu diisi kembali dengan menggunakan voucher. Sayangnya, masih ada banyak pengguna yang belum mengetahui cara isi voucher smartfren dengan benar. Maka dari itu, setiap pengguna perlu memiliki pengetahuan terkait cara tersebut.

Inilah 4 Cara Isi Voucher Smartfren 

  1. Melalui SMS

Cara isi voucher Smartfren yang pertama bisa dilakukan melalui SMS. Menggunakan fitur pesan memang sudah banyak diandalkan karena memang mudah dan tanpa ribet. Namun, perlu diketahui bahwa ada biaya tarif yang dibebankan senilai dengan SMS seperti biasa. Untuk cara-caranya, simak langkah berikut.

  • Buka fitur pesan
  • Buat SMS baru
  • Ketikkan Isi (spasi) kode voucher smartfren
  • Kirim ke 999
  • Tunggu SMS balasan berupa konfirmasi jika pengisian voucher berhasil
  1. Melalui Kode USSD

USSD merupakan sebuah kode unik yang dimiliki oleh setiap provider untuk kemudahan akses tertentu. Seperti misalnya mengecek nomor, pulsa, jumlah kuota, pembelian paket internet, dan masih banyak lagi. Dalam hal ini, untuk mengisikan voucher smartfren ke dalam kartu adalah dengan kode *999*. Berikut ini cara yang bisa Anda ikuti.

  • Buka fitur dial di menu telepon
  • Ketikkan kode USS dengan format *999*kode yang tertera pada voucher
  • Klik tombol panggil dan tunggu prosesnya
  • Jika proses selesai, nantinya akan muncul notifikasi berupa pop-up
  1. Melalui aplikasi My Smartfren

Bagi para pengguna Smartfren, menginstall aplikasi My Smarftren adalah hal yang penting. Hal ini karena lewat aplikasi tersebut ada banyak hal yang bisa diakses, termasuk cara isi voucher Smartfren. Fitur-fitur yang ada di dalam aplikasi dikemas dengan akses yang sangat mudah sehingga tidak akan membingungkan pengguna. Berikut ini langkah yang bisa diikuti.

  • Buka aplikasi My Smartfren
  • Temukan menu untuk Top Up
  • Klik voucher
  • Isi kolom yang telah disediakan dengan kode voucher Anda
  • Lakukan konfirmasi dan tunggu kuota masuk
  1. Melalui Situs Web

Cara mengisi voucher yang selanjutnya bisa dilakukan adalah melalui situs web. Masih banyak pengguna Smartfren yang belum mengetahui cara ini, padahal bisa diakses dengan sangat mudah. Anda hanya perlu menyiapkan internet dan browser yang akan digunakan. Untuk langkah-langkahnya, simak ulasan berikut ini.

  • Buka browser Google
  • Masuk ke situs my.smartfren.com/isiulang.new.php
  • Masukkan kode voucher ke dalam kolom yang telah disediakan
  • Klik menu Isi Ulang
  • Konfirmasi kuota yang masuk akan dikirimkan lewat SMS

Nah, itulah beberapa cara isi voucher Smartfren yang bisa dilakukan. Penggunaan voucher memang dinilai lebih praktis karena artinya Anda tidak perlu mengganti kartu dan bahkan melakukan registrasi lagi. Semoga bermanfaat!

Daftar Produk Di Server Pulsa Online

Posting Komentar untuk "4 Cara Isi Voucher Smartfren Mudah dan Anti Ribet"